Mengenal Class Agent pada VALORANT
article-banner
Mengenal Class Agent pada VALORANT
AKI
Sep 29,2020
share
like

VALORANT memiliki banyak karakter yang dapat dimainkan oleh para pemain. Masing-masing karakter memiliki kemampuan dan keunikannya yang membuat mereka harus di pick secara berbeda oleh satu tim.

Tidak hanya itu, setiap Agent memiliki class yang berbeda membuat kita harus mempelajari masing-masing class-nya. Namun, meskipun berbeda class, esensi tactical shooter dari VALORANT tidak berubah dan tetap mengutamakan aim sebagai dasarnya. Tentunya, mempelajari class akan membuat pengetahuan kalian bertambah akan game FPS keluaran Riot Games ini. Berikut adalah daftar class Agent yang ada pada VALORANT.

Controller

Controller adalah expert dalam melakukan manuver di dalam teritori sehingga membantu mereka ke dalam kemenangan. Skill pada Controller umumnya digunakan untuk bertahan dan menyerang. 

Biasanya skill Controller sangat membantu tim dalam melakukan inisiasi hingga map control. Sebagai contoh Brimstone yang dapat menutup vision musuh dengan ketiga smokenya dan membuat musuh kocar-kacir dengan skill api miliknya.

Sentinel

Sentinels adalah seorang ahli bertahan yang bisa melihat musuh di dalam area dan memperhatikan flank baik sebagai attacker maupun defender. Kelas ini dibuat sebagai “penjaga” agent. Kemampuan Sentinel dapat berguna dalam membantu tim meraih kemenangan dari belakang tim. 

Ketika memasuki site, Sentinel biasanya harus melakukan set-up yang sangat membantu tim dalam menjaga site baik ketika menjadi attacker maupun defender. Sebagai contoh sage yang dapat membantu rekan dengan melakukan heal dan menjaga site dengan kemampuan tembok dan slow yang ia miliki.

Initiator

Initiators menantang setiap sudut dengan melakukan setting up terhadap tim mereka dan mengambil alih area serta menekan defender. Kemampuan Initiator yang mampu membuka pertarungan dan membuat musuh kebingungan serta panik membuatnya menjadi inisiator yang sangat kuat dalam memulai sebuah pertarungan. 

Sebagai contoh Breach yang memiliki set-up membuat musuh yang berada di depan terkena efek CC seperti stun ataupun blind. Set-up seperti ini dibutuhkan untuk inisiator dalam membuat musuh kebingungan berkat kemampuan mereka.

Duelist

Duelists adalah fragger mandiri yang diharapkan oleh tim terutama karena kemampuan dan skill yang ia miliki. Class ini merupakan class yang sear bermain untuk membersihkan musuh yang berada di satu area. Biasanya, Duelist akmeman iliki skor yang paling tinggi di antara rekannya yang lain. 

Duelist memiliki kemampuan yang fokus terhadap penyerangan dan “main nekat” dibandingkan Agent lainnya. Sebagai contoh, Jett memiliki set-up untuk dash dan melompat yang membuatnya berada lebih cepat di depan musuh dan dapat membunuh musuh dalam waktu yang sangat cepat.

Artikel Terkait

Tags:
Panduan VALORANTVALORANT