Fahmoy Kornet merupakan sosok yang dikenal sebagai shoutcaster khususnya untuk game Mobile Legends. Lalu secara mengejutkan, Kornet resmi menjadi Chief Executive Officer (CEO) ARF Team, salah satu tim esports yang saat ini dikenal di VALORANT dan PUBG Mobile. Kornet diresmikan oleh ARF Team pada (9/8) sebagai CEO. Tentunya akan menarik bagaimana Kornet membesarkan ARF Team sebagai seorang CEO.
Fahmoy Kornet Resmi Menjadi CEO ARF Team!
Kornet adalah Shoutcaster yang namanya dikenal di Mobile Legends. Kornet sering menjadi shoutcaster di Mobile Legends Profesional League (MPL) Indonesia selama beberapa musim. Selain itu Kornet juga pernah menjadi shoutcaster di beberapa turnamen minor VALORANT. Saat ini Kornet lebih sering melakukan live stream melalui kanal YouTube-nya . Lalu akhirnya Kornet resmi menjadi CEO salah satu tim esports di Indonesia yaitu ARF Team!
ARF Team sendiri merupakan tim yang kiprahnya cukup baru untuk esports di Indonesia. ARF Team mulai dikenal ketika mengikuti turnamen VALORANT Champions Tour (VCT) Indonesia Stage 1 & 2 Challengers Indonesia. Namun sayangnya mereka gagal masuk ke babak playoff. Meskipun begitu, ARF Team dikenal karena beberapa pemainnya seperti vascalizz dan no1syboy yang sebelumnya pernah bermain di tim Bigetron Astro.
ARF Team juga menunjukkan keseriusannya di VALORANT. Setelah turnamen VCT berakhir, mereka mendatangkan Gibo, pelatih asal Filipina agar membuat ARF Team semakin berkembang. ARF Team baru-baru ini juga membuat divisi VALORANT Ladies. Namun baru tiga orang yang diumumkan oleh ARF Team yaitu Crescents, Ruu, dan Legit Queen. Selain itu ARF Team mempunyai divisi PUBG Mobile. Divisi PUBG Mobile juga sudah tercatat sukses memenangkan beberapa turnamen minor seperti Digi Arena Offline yang diadakan di Bandung.
Lalu akhirnya ARF Team akan dipimpin oleh Kornet yang berperan sebagai CEO. Meskipun ARF Team merupakan tim baru, mereka sudah memperlihatkan keseriusan untuk terjun kompetitif di esports Indonesia. Tentunya akan semakin menarik bagaimana ARF Team dipimpin oleh Kornet. Mari kita lihat bagaimana Kornet akan membesarkan nama ARF Team untuk esports Indonesia.