Selain menghadirkan update besar yang mana VALORANT secara resmi memperkenalkan map terbarunya, Lotus, game tersebut juga akan menghadirkan sejumlah update lain yang tidak kalah menarik, dan dihadirkan melalui patch 6.0. Patch baru VALORANT itu memuat sejumlah update menarik.
Pertama sekali adalah perubahan untuk Omen. Agent tersebut merupakan salah satu rangkaian dari update yang diberikan oleh VALORANT, khususnya pada patch 6.0. Omen akan menerima perubahan terbaru, yang mana belum diketahui apa perubahan dari dirinya yang akan diubah. Dengan kata lain, Riot Games belum berbicara banyak mengenai perubahan terbaru dari Omen.
Muncul sebuah rumor dimana Omen bakal mendapatkan perubahan kepada salah satu ability-nya, yaitu Dark Cover. Namun tidak dijelaskan lebih lanjut perubahan apa yang diberikan VALORANT kepada Dark Cover miliki Omen itu. Entah itu akan menerima pengurangan statistik, atau penambahan fungsi terbaru.
Perubahan kedua yang akan dihadirkan dalam patch 6.0 VALORANT adalah perubahan terbaru untuk map Split. Sebelumnya pada pertengahan tahun 2022, komunitas dikejutkan dengan dihapusnya Split dari daftar map. Hal itu dilakukan VALORANT guna merotasi penggunaan map yang terlalu banyak. Namun, selang beberapa bulan dihapus, Split kembali ke dalam daftar map. Imbasnya, Breeze dan Bind yang kini dihapus dari daftar map.
Di balik itu, VALORANT memberikan perubahan terbaru kepada Split. Game tersebut mengubah beberapa area di dalam Split dengan tampilan yang terbaru. Terlebih lagi, terdapat beberapa bocoran di sosial media seperti twitter yang menyebutkan area-area yang terdampak dari perubahan terbaru Split. Di antaranya A main dan A tower, A rafter, B site dan B tower, serta mid bottom.
Berikutnya, tentu VALORANT akan selalu menghadirkan battlepass untuk Episode 6 di bulan ini. Artinya, sejumlah item-item menarik bakal membuat kalian tergiur dan segera ingin membelinya. Item-item yang akan dihadirkan adalah bundle skin terbaru Araxys.
Bundle tersebut berisikan sejumlah skin-skin Araxys untuk beberapa senjata, seperti Vandal, Shorty, dan Bulldog. Tidak lupa juga, bundle skin Araxys ini menghadirkan Araxys melee. Secara tampilan ini bukan mirip seperti pisau ataupun Machete, namun senjata ini berupa dua gagang cakar yang tajam, hampir serupa dengan Oni Claw.
Selain bundle skin Araxys, battlepass Episode 6 menghadirkan lini skin Gridcrash. Lini skin ini mempunyai tampilan dimana terdapat seseorang yang menggunakan helm balap. Selain itu, lini skin Gridcrash ini memadukan beberapa warna biru, ungu, dan kuning emas, yang menempel di badan senjata.
Selanjutnya ada lini skin Venturi. Lini skin ini dilengkapi dengan desain yang sedikit futuristik. Selain itu, lini skin ini dibaluri dengan warna hitam yang dominan menghiasi badan senjata, serta sedikit memberikan sentuhan warna hijau. Uniknya, lini skin Venturi ini memiliki ciri khas tersendiri di mana terdapat angka 82, seperti gambar di bawah berikut.
Sejumlah item-item lain turut hadir di dalam battlepass Episode 6 VALORANT. Selain skin-skin senjata di atas, battlepass Episode 6 mendatang juga menghadirkan item-item unik. Di antaranya gun buddy berwujud Ukulele dan ban balap, stiker Sage dan Brimstone, dan beberapa spray menarik.
Semua update di atas akan hadir melalui patch 6.0 VALORANT. Tentunya patch terbaru dari game tersebut akan turut menghadirkan update yang sangat penting, yaitu map Lotus. Pastinya, ini adalah gambaran update yang akan hadir dalam patch 6.0. Yang pasti kita akan menunggu rilisnya catatan patch baru dari VALORANT tersebut, secepatnya.