Harbor adalah Agent terbaru di VALORANT. Karakter yang berasal dari India tersebut menambah jajaran Controller di game FPS buatan Riot Games ini. Sebelum kehadiran Harbor, hanya ada empat Agent yang memiliki peran tersebut, yaitu Omen, Brimstone, Viper, dan Astra.
Jika melihat dari ability yang dimilikinya, Harbor memang sangat mirip dengan Viper. Dia punya wall Signature yang membentang jauh dan sebuah orb yang bisa dilempar. Satu hal yang membedakan keduanya dan jadi kekurangan Harbor adalah dinding airnya yang tidak bisa dipakai berkali-kali dengan mudah (High Tide punya cooldown 40 detik).
Melihat kemiripannya dengan Viper, wajar jika banyak pemain yang mulai mencoba bermain sebagai Harbor untuk menggantikan Agent beracun tersebut. Di map mana saja Harbor dapat bersinar? Berikut adalah daftarnya.
Map terbaik Harbor: Fracture
Fracture bisa dibilang map terbaik untuk Harbor. Salah satu keunggulan High Tide dari Toxic Screen adalah bisa dibelokkan. Dengan sedikit latihan, kalian bisa menggunakan kemampuan Signature dari Harbor tersebut untuk menutup area-area penting di kedua site Fracture. Ditambah dengan dua Cascade miliknya, menyelinap atau melakukan rush akan lebih mudah. Terlebih lagi, Ultimate Harbor dapat mengusir musuh yang berada di sebuah area.
Dibanding dengan map besar lainnya, Fracture lebih memungkinkan Attacker atau Defender bermain lebih agresif. Harbor adalah Agent yang tepat untuk memainkan gaya permainan tersebut. Potensinya di Fracture telah dibuktikan oleh Paper Rex, tim esports VALORANT yang dikenal dengan W Gaming.
Pearl
Bukan sebuah kebetulan jika Harbor dan Pearl, yang sama-sama bertema air, punya sinergi yang baik. High Tide miliknya lagi-lagi bisa menutupi sejumlah area penting di Pearl, terutama di Site A. Di Site B, khususnya di area koridor panjang, kombinasi Cascade dan High Tide adalah strategi terbaik apabila kalian ingin bermain lebih agresif.
Breeze
Walau masih cukup dini untuk mengatakan Harbor dapat menggantikan peran Viper di Breeze, kami masih menganggap bahwa Agent ini cocok digunakan untuk map tersebut. Alasannya tidak jauh-jauh dari High Tide yang punya fungsi seperti Toxic Screen milik Viper. Namun, menurut kami potensi terbesar dari Harbor justru tidak datang dari kemampuan Signature miliknya, tetapi dari Cascade serta Reckoning.
Breeze adalah surga bagi para pengguna Operator. Sebelum bisa leluasa memasang Spike, para Attacker harus memastikan bahwa mereka tidak mati di tangan senjata tersebut. Cascade bisa menghalangi pandangan para pengguna Operator, sementara Reckoning akan memaksa mereka untuk berpindah. Dua hal yang kami rasa tidak bisa dilakukan oleh Viper.
Bagaimana Harbor di map Bind dan Icebox?
Viper masih sering digunakan di Bind dan Icebox, lalu bagaimana dengan Harbor? Menurut kami, Harbor punya potensi besar di Bind, namun tidak di Icebox. Ada beberapa alasan mengapa kami berpikir demikian.
Harbor bisa jadi opsi yang menarik sebagai Controller kedua menemani. Akan tetapi, penggunaannya akan berbeda dengan Viper. Agent tersebut sering kali digunakan Attacker untuk mengontrol Site A dengan Poison Cloud dan Toxic Screen. Selain mencegah flank datang dari Short dan Bathroom, pemain Viper juga sesekali maju ke depan untuk mengamankan Site A. Hal ini bisa terjadi karena smoke miliknya bisa dipakai berulang kali.
Kemampuan dari Harbor tidak memungkinkan tim menggunakan strategi tersebut. Namun, jika mereka memutuskan untuk bermain lebih agresif, maka Harbor adalah pilihan yang tepat di Bind. Kemiripannya dengan Viper serta kemampuan mengusir musuh di site membuat gaya permainan tersebut bisa ditampilkan.
Masalah yang sama juga berlaku di Icebox. Namun, khusus di map tersebut, celah besar Harbor menurut kami hadir di daerah mid. Dengan Poison Cloud, Viper akan lebih leluasa untuk melakukan flank atau membantu rekan satu timnya berotasi. Flank memang masih bisa dilakukan dengan menggunakan Cove milik Harbor, tapi tidak untuk rotasi pemain. Alasannya tentu karena Cove hanya bisa digunakan sekali saja.