Fiora adalah seorang duelist yang cukup ditakuti di Baron Lane. Kemampuannya yang memiliki ultility yang kuat serta memberikan damage berarti ketika mengincar titik lemah membuatnya menjadi Champion yang cukup ditakuti.
Champion ini cukup sulit untuk dikuasai karena kemampuannya yang mengharuskan pemain harus mengincar titik lemah musuh sehingga harus membuat tangan lebih sigap dibandingkan sebelumnya. Berikut adalah panduan Champion Wild Rift Fiora
Kelebihan
- Memiliki kemampuan utilitas yang tinggi
- Mempunyai damage yang besar ketika menyerang titik kelemahan musuh
Kekurangan
- Ultimate yang sulit memberikan damage optimal
- Sulit dikuasai
Skill Fiora
Duelist’s Dance
Memperlihatkan titik vital yang berada di sekitar musuh. Memberikan damage dari arah Vital akan memberikan 2,5 persen (+0,045 persen bonus AD) kepada HP maksimal target sebagai true damage, memberikan heal dan memberikan movement speed sebesar 30 persen yang menghilang perlahan selama 1,75 detik. Titik vital yang baru akan muncul setelah Fiora telah mengenai titik vital sebelumnya atau setelah 16,75 detik.
Lunge
Melakukan dash dan menyerang satu musuh yang ada di sekitar, memberikan 85 (+100 persen bonus AD) physical damage. Mengenai musuh dengan Lunge akan mengembalikan 60 persen cooldown dari Lunge. Lunge akan memprioritaskan titik vital dan memberikan efek on-hit.
Riposte
Menangkis semua damage dan debuff yang datang kepadanya selama 0,75 detik. Kemudian menusuk lokasi target dan memberikan 120 persen (+100 persen AP) magic damage serta memberikan efek slow dan pengurangan attack speed sebesar 50 persen selama 1,5 detik. Riposte akan memberikan stun ketika berhasil menangkis efek immobilizing.
Bladework
Memperkuat dua serangan berikutnya dengan 60 persen attack speed. Serangan pertama akan memberikan 30 persen slow selama satu detik, namun tidak dapat memberikan critical strike. Serangan kedua akan selalu critical strike dan memberikan 170 persen physical damage.
Grand Challenge
Memperlihatkan semua titik vital musuh selama delapan detik dan mendapatkan movement speed dari Duelist’s Dance ketika berada di dekat mereka. Menyerang keempat titik vital atau ketika musuh mati dengan mengenai setidaknya satu vital yang akan memberikan heal ke Fiora dan rekan yang berada di sekitar sebesar 80 (+60 persen AD) setiap detik. Heal akan berlanjut selama dua sampai lima detik tergantung jumlah hit dari titik vital. Menyerang empat titik vital akan memberikan 10 persen max HP sebagai true damage.
Skill Build Fiora
Memiliki pasif yang berfokus kepada titik vital tentu saja membuat Fiora harus meningkatkan skill yang memberikan utility. Lunge sebaiknya kamu maksimalkan pertama kali, disusul dengan Bladework yang memberikan damage yang cukup besar dapat membuat Fiora jauh lebih kuat.
Rune Build Fiora
Sebagai Champion yang membutuhkan AD sebagai kemampuan utama, tentu saja Fiora wajib menggunakan Conqueror yang membantunya lebih kuat saat melawan musuh serta memberikan damage tambahan ketika menggunakan Lunge. Ditambah dengan Brutal, Hunter Titan dan Manaflow Band, ia bisa menjadi Champion yanglebih sustain di baron lane.
Summoner’s Spell
Item Build Fiora
Sebagai champion yang memberikan efek on-hit, Trinity Force sangat cocok bagi Fiora. Tidak hanya itu, stats yang diberikan oleh Trinity Force sangat mempengaruhi stats Champion ini karena membuatnya jauh lebih kuat. Disusul dengan Death Dance, Fiora akan semakin kuat di lane phase dan teamfight dengan mudah.
Bermain Sebagai Fiora
Kunci bermain Fiora adalah ketepatan kamu dalam memberikan damage kepada titik vital musuh. Ketika kamu dapat memberikan damage besar kepada titik vital musuh jauh lebih cepat, kamu akan dengan mudah menggunakan Champion ini melawan apapun yang ada di Baron Lane.
Dibantu dengan beberapa item dan rune yang menunjang performanya, damage yang dihasilkan oleh Fiora akan jauh lebih besar yang tentunya akan sangat menarik untuk dicoba oleh para pemain Wild Rift.
Baca juga: Panduan Champion Wild Rift: Garen