Update Mobile Legends 1.3.84, Argus dan Bane Mendapatkan Rework
article-banner
Update Mobile Legends 1.3.84, Argus dan Bane Mendapatkan Rework
Estu Putro Wibowo
Jun 12,2019
share
like

Moonton kembali merilis update baru yang diberi kode 1.3.84. Update ini akan membawa beberapa perubahan signifikan pada beberapa hero dan meta kompetitif. Salah satu contohnya adalah, perubahan besar pada Argus yang menyebabkan hero ini bisa masuk ke dalam meta kompetitif.

Update 1.3.84

Rework Bane

Crab Claw Cannon (Skill 1)

Bane menembakkan Crab Claw Cannonball ke arah yang dituju, memberikan physical damage. Setelah mengenai target pertama, peluru Crab Claw Cannonball akan mental ke musuh yang ada di belakangnya dan memberikan 150 persen damage tambahan. Serangan ini akan memprioritaskan hero musuh.

Deadly Catch (Ultimate)

Bane memanggil ikan hiu yang akan bergerak menuju lokasi yang dituju. Ketika ikan hiu ini mengenai musuh, dia akan memberikan physical damage, menurunkan movement speed, dan attack speed.

Deadly Catch bisa memberikan damage sebesar 25 persen pada turret musuh.

Shark Bite (Pasif)

Bane menyuntikkan Tidal Energy pada senjatanya setiap 10 detik sekali. Tidal Energy akan memberikan damage tambahan pada musuh yang ada di dekatnya. Memukul musuh dengan Tidal Energy akan menurunkan cooldown skill ini sebesar 0,5 detik. Sementara memukul unit non-hero akan menurunkan cooldown skill sebesar 2 detik.

Perubahan pada Bane ini menyebabkan dia semakin kuat ketika berhadapan dengan hero musuh, baik solo maupun team fight. Sebagai ganti kemampuan baru tersebut, Bane kehilangan kemampuannya untuk menghancurkan turret musuh dengan cepat.

Rework Argus

Demonic Grip (Skill 1)

Argus mengeluarkan Demoni Hand pada lokasi yang ditunjuk, memberikan physical damage, menghentikan target, dan menarik Argus ke lokasi yang dituju. Bila Argus berhasil mengenai target dengan Demonic Grip, maka dia bisa mengaktifkan gerakan kedua yang akan membuat dirinya maju menyerang

Warmonger (Pasif)

Saat Argus menerima atau memberikan damage, pedang Argus akan mengeluarkan dua serangan sekaligus. Serangan ini kini akan memiliki mini dash yang menyebabkan Argus lebih mudah dalam urusan mengejar musuh.

Perubahan pada Argus menyebabkan dia semakin mudah mengejar musuh yang melarikan diri. Posisi Argus sebagai glass cannon tidak banyak berubah, tetapi setidaknya kini dia memiliki tools yang lebih baik untuk mengejar musuh yang melarikan diri.

Equipment Baru

Selain perubahan pada dua hero di atas, Moonton juga memberikan equipment baru yang empat di antaranya berada di dalam kategori Roaming. Keempat equipment tersebut adalah Wooden Mask, Shadow Mask, Courage Mask, dan Awe Mask.

Setiap equipment yang ada di bagian Roaming memiliki dua Unique Passive. Yang pertama adalah Devotion, sedangkan yang kedua adalah Thriving.

Devotion

Kamu akan mendapatkan gold dan EXP setiap 5 detik sekali, tetapi kamu tidak bisa membagi EXP dan gold tersebut dengan teman di sekitarmu.

Thriving

Kalau gold atau EXP kamu berada di posisi terbawah, maka perolehan EXP dan gold kamu akan meningkat. Selain itu kamu akan mendapatkan gold dan EXP tambahan untuk setiap assists.

Wooden Mask

  • +15 movement speed.
  • Unique Passive: Devotion
  • Unique Passive: Thriving
  • Harga: 280 gold

Iron Mask

  • +400 HP.
  • +5 persen cooldown reduction
  • +25 movement speed
  • Unique Passive: Devotion
  • Unique Passive: Thriving
  • Harga: 850 gold

Shadow Mask

  • +700 HP
  • +10 persen cooldown reduction
  • +25 movement speed
  • Unique Passive: Devotion
  • Unique Passive: Thriving
  • Harga: 1750 gold
  • Active skill: Conceal

Dengan mengaktifkan Conceal, maka kamu akan menghilangkan dirimu dan rekan satu tim yang ada di sekitarmu. Memberikan atau terkena damage akan membatalkan efek Conceal.

Shadow Mask kemungkinan besar akan sangat berguna ketika digunakan untuk melakukan ambush bagi hero-hero yang tidak memiliki tools untuk mengejar musuh.

Courage Mask

  • +700 HP
  • +10 persen cooldown reduction
  • +25 movement speed
  • Unique Passive: Devotion
  • Unique Passive: Thriving
  • Unique Passive: Bravery:

Memberikan aura yang akan meningkatkan, physical dan magic attack, physical dan magic defense, HP dan regenerasi mana pada rekan satu tim.

  • Harga: 1750 gold
  • Active skill: Encourage

Meningkatkan movement speed serta physical dan magic attack orang-orang yang ada di sekitar penggunanya.

Courage Mask kemungkinan besar akan sangat berguna bagi para tank atau inisiator yang membutuhkan kecepatan gerak tinggi dalam memulai aksinya. Dengan harga yang murah dan tambahan gold yang cukup lumayan, ada kemungkinan equipment ini juga bakal efektif untuk mendongkrak hero tank yang sangat kuat di late game.

Awe Mask

  • +700 HP
  • +10 persen cooldown reduction
  • +25 movement speed
  • Unique Passive: Devotion
  • Unique Passive: Thriving
  • Unique Passive: Awe

Serangan basic akan memberikan Mark of Awe di atas kepalanya. Mark of Awe akan bertambah dan berubah menjadi stun saat diserang oleh dirimu atau rekan satu tim.

Awe Mask akan menjadi equipment yang sangat kuat bagi hero-hero yang memiliki attack speed tinggi tapi tidak memiliki disable sama sekali. Seperti misalnya, Natalia, Helcurt dan Miya.

Selain empat equipment di atas, Moonton juga menambahkan dua equipment baru untuk magic dan physical.

Genius Wand

  • +75 magic power
  • 5 persen movement speed
  • Unique: +15 magic penetration
  • Unique Passive: Magic

Memberikan damage pada musuh akan mengurangi 3-10 magic defense pada musuh tersebut. Unique Passive ini bisa distak hingga tiga kali.

Sepertinya Genius Wand ini sengaja dibuat oleh Moonton agar mengurangi dominasi hero-hero tank yang menggunakan equipment magic defense sangat banyak hingga akhirnya menghilangkan efektivitas para mage.

Sea Halberd

  • +70 physical attack
  • 25 persen attack speed
  • Unique Passive: Life Drain

Semua basic attack akan menghilangkan efektivitas regenerasi sebesar 50 persen selama 3 detik.

Sea Halberd merupakan equipment lanjutan yang bisa dibuat dari Deadly Blade. Sepertinya penambahan ini disengaja, sebab Deadly Blade pada update ini mengalami pengurangan damage dan harga.

Jungling Equipment

Selain menambahkan equipment, Moonton juga menambahkan fungsi semua equipment jungling.

  • Bila kamu membeli jungling equipment, kamu akan mendapatkan penambahan atribut bonus, berdasarkan jumlah creep yang kamu bunuh.
  • Raptor Machete: Setiap basic attack akan memberikan damage tambahan setiap 10 detik sekali. Basic attack akan mengurangi cooldown skill ini.
  • Beast Killer: Ketika kamu terkena damage maka kamu akan memberikan damage pada musuh yang ada di sekitarmu.
  • Star Shard: Kamu akan mendapatkan regenerasi HP ketika berhasil melakukan kill atau assist.

Artikel Terkait

Tags: