Rekap Minggu Kedua Mobile Legends Professional League
article-banner
Rekap Minggu Kedua Mobile Legends Professional League
Estu Putro Wibowo
Jan 25,2018
share
like

Mobile Legends Professional League Season 1 telah menyelesaikan setiap pertandingan di minggu keduanya namun klasemen sementara tak banyak berubah dari minggu lalu. Bigetron Player Kill masih sangat perkasa disusul dengan Rex Regum Qeon alias RRQ di posisi kedua berkat empat kemenangan mereka. EVOS Esports dan Elite8 menyusul di posisi tiga dan empat.

Sementara posisi empat tim terbawah masih diisi oleh empat tim yang sama dengan minggu pertama, yakni Louvre, Pandora Esports, Domino, dan Saints Indo 2.

Minggu Kedua Hari Pertama

RRQ vs. Domino menjadi match pembuka di minggu kedua MPL Season 1. Domino’s Hunter yang merupakan tim kuda hitam tidak dapat menahan gempuran RRQ yang digadang-gadang sebagai tim paling menyeramkan oleh para peserta, caster, ataupun sebagian besar penggemar esports Mobile Legends di Indonesia.

RRQ pun menang tanpa balas atas Domino’s Hunter dengan skor 2-0.

Di pertandingan kedua, Bigetron Player Kill yang sampai saat ini masih memimpin puncak klasemen berhasil memukul telak Saints Indo 2 dengan skor 2-0.

Pertandingan ketiga hari pertama antara Rev Indo melawan Pandora Esports memberikan hasil yang lebih mengejutkan ketimbang dua pertandingan sebelumnya tadi. Pasalnya, Pandora Esports, yang kalah di setiap pertandingan mereka di minggu pertama, berhasil mencuri satu poin dari Rev Indo yang berada di papan tengah klasemen.

Hari pertama di minggu kedua ini ditutup dengan pertandingan yang sangat ketat dan menegangkan antara EVOS Esports melawan Elite8 Critical Reborn. Keduanya merupakan dua dari empat tim teratas klasemen sementara.

Meski memberikan perlawanan super sengit, Elite8 tetap harus takluk pada keperkasaan Oura dan JessNoLimit di kedua gamenya.

Minggu Kedua Hari Kedua

Pertandingan pertama di hari kedua dibuka oleh Louvre melawan Bigetron Player Kill (PK). Louvre pun harus terima dengan kekalahan mereka melawan pemimpin klasemen sementara. PK berhasil meraih 2 poin kemenangan atas Louvre.

Pertandingan kedua di hari kedua menampilkan dua organisasi terbesar dan terpopuler di tanah air, EVOS Esports melawan RRQ. RRQ memenangkan game pertama dengan cepat dan rapih. Di game kedua, EVOS sempat memberikan perlawanan yang lebih berarti. Sayangnya, Lemon, Tuturu, dan kawan-kawan dari RRQ memang terbukti lebih menyeramkan. RRQ menang dengan skor 2-0 atas EVOS.

Pertandingan terakhir di hari kedua ini menampilkan Elite8 melawan TEAMnxl>. Sayangnya, dewi fortuna memang nampaknya masih kurang berpihak ke TEAMnxl>. Elite8 pun menutup hari kedua dengan kemenangan telak 2-0 atas TEAMnxl>.

Artikel Terkait

Tags:
Mobile Legends Professional League