Rekap Ronde Empat Swiss Hearthstone Global Games 2018: Indonesia Raih Poin Kedua
article-banner
Rekap Ronde Empat Swiss Hearthstone Global Games 2018: Indonesia Raih Poin Kedua
Yasser Paragian
Agt 27,2018
share
like

Ronde keempat fase Swiss Hearthstone Global Games 2018 berakhir hari Jum’at minggu lalu. Sembilan negara lagi menelan kekalahan ketiganya dan gugur dari fase grup. Sementara itu Indonesia sendiri berhasil memperoleh kemenangan kedua dan menyambung nyawanya.

Lawan tim Indonesia di ronde keempat adalah Yunani, dimotori oleh nama yang cukup terkenal di dunia Hearthstone seperti Fenomeno dan Dethelor. Namun Rezdan dan kawan-kawan berhasil membantai lawannya dengan skor 3-0.

Hasil ini membuat Indonesia berada di peringkat 20 dengan skor 2-2. Semetara itu Yunani sayang sekali harus gugur dari turnamen karena menelan kekalahan ketiganya.

rekap-hgg-2018-swiss-4-tabel

Kamu bisa melihat rekaman lengkap pertandingan antara Indonesia dengan Yunani melalui VOD di bawah.

Sementara di pertandingan lain, Singapura mencatatkan poin ketiganya dengan mengalahkan Selandia Baru 3-2. Ini membuat mereka berada di posisi 10 besar dengan skor 3-1 dan hanya memerlukan satu kemenangan untuk memastikan tiket ke babak berikutnya.

Sementara itu dua negara Asia Tenggara lain Thailand dan Vietnam menelan kekalahan, masing-masing dari Polandia (3-0) dan Hong Kong (3-2). Ini membuat kedua negara berada di skor 2-2, sama dengan Indonesia.

Lawan Indonesia di babak kelima fase Swiss Hearthstone Global Games 2018 adalah Belarusia. Hingga berita ini diturunkan, kami belum mendapatkan jadwal kapan mereka akan bermain dan apakah pertandingan mereka akan disiarkan di channel Twitch resmi Hearthstone atau tidak.

rekap-hgg-2018-swiss-4-matchup

Artikel Terkait

Tags:
Hearthstone Global Games 2018