Dalam Game Kartu, Health Adalah Resource yang Harus Dimanfaatkan
article-banner
Dalam Game Kartu, Health Adalah Resource yang Harus Dimanfaatkan
Yasser Paragian
Nov 27,2018
share
like

Dalam game kartu seperti Hearthstone, Artifact, atau Magic: The Gathering, health atau darah kamu adalah salah satu sumber daya. Memang, health adalah penentu apakah kamu menang atau kalah, tapi di saat yang sama health juga merupakan alat yang bisa kamu gunakan untuk meraih kemenangan.

Mampu memaksimalkan health sebagai sumber daya adalah salah satu faktor yang membedakan pemain yang ahli dan tidak. Nah, dalam artikel ini, kami akan menjabarkan seberapa berharga health dalam berbagai angle.

Karena lebih mudah dijelaskan, dalam artikel ini kami akan menggunakan Hearthstone sebagai contoh.

Health Tidak Hanya Harus Dilindungi, Tapi Juga Digunakan

Dalam Hearthstone, tujuan utamamu adalah menghabisi health lawanmu dari 30 ke nol, sebelum ia melakukannya terhadapmu lebih dulu. Apapun deck yang kamu gunakan, harus bisa mencapai tujuan itu bagaimanapun caranya.

Angka yang paling penting dalam aturan tersebut adalah nol. Menyisakan 30 health atau 1 health tidak ada artinya sama sekali jika kamu berhasil membunuh lawanmu lebih dulu.

Inilah yang kadang dilupakan oleh banyak pemain, terutama mereka yang masih awam. Health tidak selamanya harus kamu lindungi setiap saat. Ada saat di mana kamu harus rela kehilangan health demi mendapatkan tempo, mendapatkan card value yang lebih baik, atau secara garis besar mencapai win condition.

Contoh 1:

health-sebagai-resource-1

Kamu bermain sebagai Odd Rogue menghadapi Odd Paladin atau deck agresif lain. Keduanya adalah deck agresif yang bergantung pada minion dan board presence. Dalam matchup tersebut, menyerang dan menghancurkan minion lawan dengan senjatamu adalah play terbaik, terutama sepanjang early game.

Dari satu sisi, menelan damage secara cuma-cuma menghadapi deck agresif sepertinya play yang buruk. Namun dengan serangan tersebut, kamu bisa mendapatkan tempo dan board control yang merupakan kunci kemenangan di matchup ini.

Dengan menyerang minion lawan, kamu mungkin melindungi minion kamu di atas board atau membuat kamu bisa memainkan minion di atas board. Dalam kasus lain, kamu bisa menyimpan removal untuk digunakan di kesempatan lain yang lebih baik. Tidak cuma itu, kamu kemudian mendapatkan inisiatif dan tempo permainan.

Kamu mungkin menelan tiga atau empat damage tiap kali menyerang. Namun jika dari situ kamu bisa menghasilkan 10 damage ke lawan, atau mencegah lawan menghasilkan enam damage tambahan, empat damage tersebut jelas tidak seberapa.

Contoh 2:

health-sebagai-resource-3

Kamu bermain menghadapi Combo Priest. Deck tersebut punya combo 16 damage dengan dua Mind Blast serta tiga Hero Power dari Shadowreaper Anduin. Untuk membuat lawan berada dalam jarak lethal, deck ini juga punya Alexstrasza yang bisa membuat health kamu langsung jadi 15.

Ketika menghadapi deck seperti ini, hampir setengah health kamu tidak ada artinya jika tidak digunakan. Melindungi total health kamu agar tetap 30 tidak akan memberikanmu apa-apa. Karena pada akhirnya Combo Priest akan membakar health tersebut jadi 15 dengan Alexstrasza.

Dengan kata lain, ketika menghadapi Combo Priest, damage yang kamu telan di early game tidak berarti banyak. Selama kamu tetap berada di atas 16 health, kamu harusnya selamat dari one turn kill. Setelah itu kamu bisa heal atau memenangkan permainan.

Kenali Seberapa Jauh Kamu Bisa Menggunakan Health

health-sebagai-resource-2

Tidak ada aturan atau angka khusus sejauh mana kamu harus menggunakan health sebagai sumber daya. Secara umum, semakin kecil health, semakin penting health tersebut untuk dilindungi, dan sebalinya. Hanya saja di titik mana kamu harus benar-benar peduli pada health kamu tergantung pada deck yang kamu gunakan serta deck yang kamu hadapi.

Misalnya, ketika menghadapi deck Mage yang agresif, hanya menyisakan enam atau tujuh health jelas tidak bijak. Kamu akan mati dengan satu Fireball dan Hero Power. Sebaliknya, jika kamu menghadapi deck yang tidak punya burst damage, berada dalam kondisi kritis mungkin tidak akan terlalu mengancam.

Tiap fase serta bagaimana jalannya permainan juga akan mengubah nilai dari health kamu, bahkan dalam dua pertandingan dengan matchup yang sama. Inilah yang jadi salah satu elemen strategi dan pengambilan keputusan dalam game kartu seperti Hearthstone.

Ayo kembali menggunakan contoh Combo Priest di atas. Dalam matchup tersebut, 16 adalah magic number yang tidak boleh kamu sentuh. Namun angka tersebut bisa berubah.

Misal, lawan menggunakan Shadow Visions dan belum menggunakan kartu yang diperoleh dari Shadow Visions. Ada kemungkinan kartu tersebut adalah Mind Blast ketiga. Artinya 16 health sudah tidak cukup untuk bertahan dari combo lawan. Kamu harus punya minimal 20 atau lebih.

Begitu juga ketika menghadapi Zoo. Dengan adanya kombinasi Leeroy dan Soul Fire, kamu ingin punya lebih dari 10 health ketika akan menginjak late game. Namun jika kamu punya taunt dan/atau lawan sudah menggunakan kedua Soul Fire, kamu bisa merasa aman dengan 10 health.

Ada juga saat di mana kamu tidak bisa terhindar dari burst damage lawan. Misalnya kamu bermain Warlock menghadapi Mage dan cuma punya tujuh health. Kamu tidak punya heal dan lawan masih punya satu Fireball yang belum digunakan. Tapi di saat yang sama kamu bisa memenangkan pertandingan jika menelan damage (misal dengan Life Tap).

Dalam konteks tersebut, apapun yang terjadi kamu akan kalah jika lawan punya Fireball di tangan. Karena itu tidak ada salahnya menelan damage untuk mengambil peluangmu memenangkan pertandingan. Siapa tahu dengan satu Life Tap kamu bisa menemukan damage yang kamu butuhkan untuk membunuh lawan.

Artikel Terkait

Tags: