Beberapa disable yang ada di Dota 2 punya kemampuan untuk melambatkan gerakan musuh. Memang, dibandingkan stun, root, atau disable yang benar-benar menahan musuh di tempat, disable yang ada di bawah ini masih memungkinkan lawan untuk bergerak. Meskipun begitu, mengurangi kemampuan mobilitas lawan meskipun hanya sedikit bisa menentukan apakah kamu bisa membunuh lawan yang kamu incar atau tidak.
Secara garis besar, ada tiga efek yang melambatkan gerakan lawan, yaitu slow, Hex, dan juga purge. Masing-masing
1. Slow
Sesuai namanya efek slow akan melambatkan gerakanmu. Apa yang menyebabkan efek slow ini bermacam-macam, mulai dari racun, efek beku, maim, dan masih banyak lagi.
Efek slow terbagi dalam dua jenis, yaitu movement speed slow dan attack speed slow. Masing-masing dihitung secara terpisah. Artinya, kalau musuh cuma terkena movement speed slow, ia masih bisa menyerang dengan kecepatan biasa. Begitu juga sebaliknya.
Hitungan untuk movement speed slow dan attack speed slow juga berbeda. Efek movement speed slow dihitung dalam bentuk persentase. Jadi, kalau kamu punya movement speed sebesar 400, dan terkena efek movement speed slow sebesar 25 persen, berarti untuk sementara kamu cuma movement speed sebesar 300.
Untuk attack speed slow, hitungannya berbentuk fixed atau sejumlah yang tertera di efeknya. Jadi kalau kamu punya attack speed sebesar 150 dan terkena attack speed slow sebesar 50, berarti untuk sementara kamu cuma punya attack speed sebesar 100.
2. Hex
Hex akan mengubah lawan menjadi hewan kecil yang tidak berguna. Lawan yang terkena Hex tidak akan bisa menyerang, menggunakan item, ataupun mengeluarkan skill. Selain itu, movement speed dasar lawan juga diubah ke jumlah tertentu sesuai dengan deskripsi Hex.
Hex dari Lion ataupun item Scythe of Vyse akan membuat movement speed dasar lawan menjadi 140, sedangkan Hex dari Shadow Shaman akan membuat movement speed dasar lawan menjadi 100.
Namun jumlah movement speed itu belum dipengaruhi oleh sepatu atau efek lain yang mempengaruhi movement speed. Jadi kalau lawan yang terkena Hex dari Lion punya Power Treads, ia akan punya total 165 movement speed (140 karena efek Hex, dan 45 dari Power Treads).
3. Purge
Purge adalah efek pelambat movement speed yang cukup unik. Ketika digunakan, movement speed lawan akan berkurang sampai 100% alias tidak bisa bergerak. Namun seiring waktu movement speed lawan akan kembali sedikit demi sedikit sampai akhirnya bisa bergerak seperti biasa.
Tidak cuma itu, Purge juga memberikan efek dispel saat digunakan. Artinya buff positif yang dimiliki oleh lawan saat itu akan hilang. Efek dispel ini hanya muncul tepat ketika purge digunakan. Jadi jika lawan mendapatkan buff setelah terkena purge, buff tersebut akan tinggal, meskipun durasi purge masih aktif.
Baca juga mengenai jenis dan perbedaan disable Dota 2 lainnya