Major kedua Dota Pro Circuit 2019, The Chongqing Major, akan dimulai hari Sabtu tanggal 19 Januari nanti. Saatnya melihat seperti apa format dan pembagian grup turnamen ini untuk menebak peluang masing-masing tim untuk keluar sebagai juara.
Fase grup The Chongqing Major akan membagi 16 tim ke dalam empat grup. Masing-masing grup kemudian harus bermain dengan format GSL atau double elimination best of three.
Hasil di fase grup sendiri berfungsi sebagai seeding di babak playoff. Dua tim terbaik di masing-masing grup akan memulai babak playoff dari upper bracket, sementara dua tim terbawah di grup harus memulai dari lower bracket. Semua pertandingan di playoff dimainkan dengan format double elimination best of three, kecuali babak pertama lower bracket (best of one) dan final (best of five).
Berikut adalah pembagian grup untuk The Chongqing Major serta pairing untuk pertandingan pertama:
Pairing:
- Grup A: Virtus.Pro vs EHOME
- Grup A: Chaos Esports Club vs TNC Predator
- Grup B: Team Secret vs Thunder Predator
- Grup B: PSG.LGD vs Forward Gaming
- Grup C: Team Liquid vs The Pango
- Grup C: Vici Gaming vs J.Storm
- Grup D: Evil Geniuses vs Team Aster
- Grup D: Fnatic vs Alliance
Grup A terlihat cukup mudah terutama bagi Virtus.Pro. Memang, tim seperti Chaos dan TNC bisa membuat kejutan, dan EHOME jelas tidak bisa dianggap remeh setelah dominasi mereka di The Bucharest Minor lalu. Namun mengingat rekor semua Chaos serta digantinya Kuku oleh Ryoyr, Virtus.Pro dan EHOME sepertinya punya peluang yang lebih baik untuk memuncaki grup A.
Team Secret dan PSG.LGD jelas paling dijagokan untuk memuncaki grup B. Keduanya punya level permainan dan rekor yang lebih baik ketimbang Forward Gaming dan Thunder Predator. Memang, Forward Gaming punya potensi membuat kejutan, hanya saja melihat rekor mereka di beberapa turnamen online di musim dingin, rasanya sulit melihat mereka bisa mengalahkan Team secret atau PSG.LGD.
Grup C mungkin sekilas terlihat mudah untuk Team Liquid. Hanya saja berita absennya Miracle membuat prediksi tersebut berubah. Tidak cuma itu, tiga tim yang lain bukanlah tim yang bisa dianggap remeh. The Pango dan J.Storm adalah juara kualifikasi di regional masing-masing, sementara Vici Gaming punya roster yang cukup kuat.
Grup D juga akan sengit dan sulit ditebak. Jika dilihat dari rekor dan komposisi pemain, Evil Geniuses jelas paling dijagokan. Namun Fnatic dan Team Aster adalah tim terbaik di regional mereka masing-masing, dan Alliance belakangan ini terlihat semakin kuat. Jika lengah, bukan tidak mungkin Evil Geniuses tergelincir di grup ini.
Menurut kamu, siapa yang akan memuncaki masing-masing grup? Lalu yang paling penting, siapa yang akan keluar sebagai juara?