Secret, Liquid, dan Fnatic Absen dari Dota 2 Boston Major Setelah Gugur di Babak Kualifikasi
article-banner
Secret, Liquid, dan Fnatic Absen dari Dota 2 Boston Major Setelah Gugur di Babak Kualifikasi
Yasser Paragian
Okt 31,2016
share
like

Kualifikasi Dota 2 Boston Major yang hampir selesai sepertinya menjadi indikasi bahwa peta kekuatan Dota 2 akan berubah, paling tidak untuk beberapa bulan ke depan. Dari tiga kualifikasi regional yang sudah rampung saat ini saja, kita mendapatkan beberapa kejutan, khususnya dari wilayah Eropa dan Asia Tenggara.

Kita mulai dari Asia Tenggara, di mana Team Faceless berhasil merebut tiket ke Boston dengan mudah. Hebatnya, tim baru besutan Iceiceice ini lolos dengan total skor 12-0, alias tidak pernah kalah sekalipun sepanjang kualifikasi ini. Selain itu mereka juga menggunakan berbagai macam strategi yang berbeda, dari strategi yang berorientasi ke teamfight dengan Timbersaw sampai strategi heavy-push dengan Pugna dan Jakiro.

Yang menjadi kejutan di wilayah ini adalah tim yang mendampinginya. Fnatic yang di atas kertas harusnya lebih berpengalaman ternyata gugur setelah kalah menghadapi Warriors Gaming Unity (WG Unity). WG Unity sendiri ternyata tidak berhenti di situ. Mereka juga mengalahkan Mineski dan merebut tiket terakhir untuk wilayah Asia Tenggara.

By the way, kalau kamu bertanya bagaimana dengan RRQ di kualifikasi ini, mereka gugur di fase grup dengan skor 0-8. So… yeah, Indonesia masih jauh tertinggal dan masih harus berbenah.

dota2-boston-major-kualifikasi-secret-liquid-fnatic-gugur-2

Kejutan yang paling besar di kualifikasi ini mungkin datang dari wilayah Eropa. Ad Finem asal Yunani tanpa disangka berhasil menjadi tim pertama yang lolos kualifikasi ini, mengalahkan dua tim unggulan Team Liquid dan Team Secret, keduanya dengan skor 2-0. Team Secret sendiri ternyata harus gugur setelah kalah menghadapi Virtus.Pro, yang kemudian juga mengalahkan Team Liquid dan mendampingi Ad Finem ke Boston.

Hasil ini membuat Team Secret untuk pertama kalinya absen dalam turnamen yang diadakan Valve (Major dan The International). Untuk Liquid sendiri, hasil ini menjadi sebuah tanda tanya terhadap keberlangsungan tim mereka yang sejauh ini sangat tidak konsisten meskipun punya pemain-pemain top. Namun kita juga harus kagum ke Ad Finem, yang setelah gagal lolos kualifikasi Manila Major dan The International 2016, tidak pernah berganti roster dan terus mencoba.

Kualifikasi wilayah Amerika sendiri juga hampir menciptakan kejutan ketika tim Infamous dari Peru bisa menggugurkan FDL dan sempat membuat CompLexity kerepotan dalam perebutan tiket terakhir untuk wilayah Amerika. Sayangnya, Infamous harus mengakui keunggulan CompLexity yang berhasil maju ke Boston menyusul Team NP yang lebih dulu lolos dari kualifikasi ini.

Kualifikasi untuk wilayah Cina hingga saat ini masih berlangsung dan hanya menyisakan IG.Vitality, LGD, dan LGD.ForeverYoung. Ketiga tim ini tengah memperebutkan dua tempat terakhir di Boston Major.


Turnamen Dota 2 Boston Major sendiri akan diadakan di tanggal 3 dan 4 Desember untuk fase grup, dan tanggal 7 sampai 10 Desember untuk babak playoff. Dari tim-tim yang sudah ada saat ini, tim mana yang kamu jagokan, lalu bagaimana peluang tim-tim kejutan tembusan kualifikasi seperti Ad Finem dan WG Unity nantinya? Apakah mereka akan tetap membuat kejutan, atau hanya berakhir sebagai tim yang “ikut meramaikan” saja?

Semua gambar diambil dari halaman Facebook Wykrhm Reddy.

Artikel Terkait

Tags:
Boston Major