Kalahkan RRQ Hoshi, ONIC Esports Menjadi Juara MPL ID Season 10!
article-banner
Kalahkan RRQ Hoshi, ONIC Esports Menjadi Juara MPL ID Season 10!
Adam Audy
Okt 24,2022
share
like

Juara Mobile Legends Profesional League (MPL) Indonesia Season 10 akhirnya jatuh ke tim ONIC Esports. Ya, setalah kalahkan RRQ Hoshi dengan skor 4-1, ONIC Esports menjadi juara MPL ID Season 10! Sang landak kuning kembali merebut tahta MPL ID setalah pada musim kemarin jatuh ke RRQ Hoshi. ONIC Esports juga berhasil mengagalkan upaya RRQ Hoshi yang akan meraih kembali back to back champion. Walau begitu, baik RRQ Hoshi dan ONIC Esports akan mewakili Indonesia di ajang M4 World Championships!

Kalahkan RRQ Hoshi, ONIC Esports Menjadi Juara MPL ID Season 10!

ONIC Esports sebelumnya mengalami kekalahan terlebih dahulu di babak final upper bracket oleh RRQ Hoshi dengan skor 1-3. RRQ Hoshi sekaligus menjadi tim pertama yang masuk ke ajang M4 World Championships. ONIC Esports yang harus melawan AURA Fire di lower bracket, berhasil menang telak dengan skor 3-0 dan kembali menghadapi sang raja RRQ Hoshi di babak Grand Final untuk memperebutkan tahta MPL ID Season 10.

Di babak Grand Final MPL ID Season 10 pada game pertama pertandingan sudah berlangsung dengan sangat sengit. Baik kedua tim antara ONIC Esports dan RRQ Hoshi memperebutkan objektif. Pada akhirnya ONIC Esports menemukan momentum dan berhasil meraih kemenangan di game pertama. Memasuki game kedua, RRQ Hoshi bangkit dan membuat permainan ONIC Esports tidak berkutik. Bahkan Clayyy dengan menggunakan Valentina mendapatkan Savage sekaligus membuat RRQ Hoshi menyamakan kedudukan dengan 1-1.

Memasukan game ketiga, ONIC Esports melakukan pick yang mengejutkan dengan menggunakan Miya. Namun siapa sangka Miya yang digunakan CW membuat ONIC Esports bisa memenangkan pertandingan. Momentum kemenangan diciptakan ONIC Esports berkat Miya yang sudah mendapatkan item-nya dan membuat RRQ Hoshi terkena wipe out walaupun mendapatkan Lord.

Di game keempat Kairi yang menggunakan Lancelot berhasil mengacak-acak RRQ Hoshi di early game. Kairi selalu menargetkan Clayyy yang memang menyulitkan ONIC Esports. Namun momentum RRQ Hoshi terjadi ketika Beatrix milik Skylarr mencuri Lord dari ONIC Esports. Tidak mau mengalami kesalahan yang sama Butss yang menggunakan Esmeralda akhirnya selalu menargetkan ke arah Skylarr dan membuat ONIC Esports kembali menang.

Di game kelima lagi-lagi ONIC Esports menggunakan pick yang mengejutkan yaitu dengan menggunakan Lesley. Walaupun sempat tertekan di early game, ONIC Esports mampu membalik keadaan berkat Lesley milik CW yang menghasilkan damage begitu besar. ONIC Esports pun berhasil menang dengan skor 4-1 dan menjadi juara MPL ID Season 10!

Artikel Terkait

Tags:
BeritaMobile LegendsMPL ID Season 10Onic EsportsRRQ Hoshi