Inilah Roster Resmi SEA Games Tim Indonesia Mobile Legends!
article-banner
Inilah Roster Resmi SEA Games Tim Indonesia Mobile Legends!
Adam Audy
Mar 03,2023
share
like

SEA Games 2023 yang akan digelar Kamboja sebentar lagi akan dimulai. Cabang Esports Mobile Legends pun akan dipertandingkan pada SEA Games Kamboja nanti. Untuk itu, berbagai persiapan telah dilakukan mulai dari pemilihan pelatih hingga pemain. Lalu akhirnya persiapan pun telah selesai. Roster untuk SEA Games 2023 akhirnya telah diumumkan.

Inilah roster resmi SEA Games tim Indonesia untuk Mobile Legends!

Roster Mobile Legends SEA Games Tim Indonesia

Roster Mobile Legends SEA Games Tim Indonesia

Akhirnya roster untuk SEA Games Kamboja telah diumumkan. Dimulai dari jajaran pelatih, ada Zeys yang akan menjadi pelatih utama. Lalu, setelah proses seleksi, Asisten Pelatih akan diisi oleh dua sosok yang juga berpengalaman, yaitu Adi, yang merupakan Analis dari ONIC Esports, dan Taxstump, pelatih dari EVOS Legends.

Adi memiliki segudang pengalaman di turnamen internasional dan tentunya akan banyak membantu Zeys. Lalu, Taxstump yang juga pernah bekerja di EVOS Legends bersama dengan Zeys akan mempermudah keduanya dalam membangun tim terkuat untuk ajang SEA Games Kamboja nanti. Komposisi tim Indonesia terbukti diisi oleh pelatih-pelatih terbaik yang juga mempunyai pengalaman.

Di sisi pemain, ada Albertt yang terpilih sebagai Jungler. Di Mid Lane ada Sanz yang kembali terpilih setelah pada SEA Games 2019 lalu juga menjadi pemain. Di Exp Laner ada Saykots dan di Gold Laner ada Branz. Untuk Roamer, Zeys membawa tiga orang sekaligus, yaitu Kiboy, Dreams, dan Vyn. Ketiganya merupakan Roamer terbaik di Indonesia dengan pengalaman serta mekanik yang tinggi.

Albertt masih membuktikan bahwa dirinya merupakan Jungler terbaik di Indonesia. Dengan penguasaan hero pool yang banyak dan mekanik yang tinggi tentu Albertt akan mempunyai peran yang penting. Lalu, Sanz yang mengisi Mid Lane membuktikan bahwa dirinya masih pantas mengisi posisi tersebut. Apalagi Sanz memiliki mekanik yang sangat bagus. Ditambah hero pool Sanz yang sangat banyak di Mid Lane, bukan hanya Mage saja.

Di Gold Lane akan diisi oleh Branz yang memang sekarang sedang bersinar sejak berhasil membawa Indonesia menjadi juara di IESF Bali 2022 kemarin. Saykots, walaupun satu-satunya pemain baru yang membela Indonesia, perkembangannya selama membela EVOS Legends memang sangat stabil dan bahkan berkembang dari waktu ke waktu. Saykots memang sangat bagus dalam segi laning maupun team fight.

Yang cukup unik dari pemilihan Zeys adalah pemain Roamer dimana Vyn, Kiboy, dan Dreams yang terpilih. Pemain Roamer tim Indonesia bagaikan paket lengkap di mana Vyn adalah Roamer dengan shotcaller terbaik. Sementara itu, Kiboy memiliki permainan mekanik dan Dreams pemain yang bisa membuat momentum. Ini membuat Roamer memiliki peran penting untuk kemenangan bagi tim Indonesia nantinya.

Itulah roster SEA Games Kamboja tim Indonesia. Semoga roster ini bisa membawa medali emas pada ajang SEA Games nanti ya!

Artikel Terkait

Tags:
BeritaMobile LegendsSEA Games Kamboja