3 Hal yang Perlu Kamu Tahu tentang Esports Mobile Arena dari Garena
article-banner
3 Hal yang Perlu Kamu Tahu tentang Esports Mobile Arena dari Garena
Auday
Mei 31,2017
share
like

Sebentar lagi, Garena Indonesia akan merilis game bergenre MOBA khusus untuk smartphone yang diberi nama Mobile Arena. Game ini dikembangkan oleh Tencent, dan sebelumnya telah dirilis oleh publisher yang berbeda di negara lain seperti Cina dan Thailand dengan nama yang berbeda.

Sekilas, game ini mirip sekali dengan Mobile Legends, namun setelah menjajalnya secara eksklusif, saya bisa mengatakan kalau gameplay dari Mobile Arena bisa dibilang lebih mirip League of Legends. Lantas, apa yang menjadi pembeda?

Kualitas Grafis Teratas

Kesan positif yang saya dapatkan ketika mencoba Mobile Arena adalah kualitas grafis yang dihadirkan oleh Tencent selaku pengembang game ini. Total 20 hero yang ditawarkan memiliki tampilan grafis yang mendetil. Tidak hanya hero, seluruh aset di dalam permainan seperti efek skill, minion, dan arena pertarungan juga digarap dengan apik.

Meskipun demikian, kamu tidak memerlukan smartphone atau tablet yang super canggih untuk memainkan Mobile Arena. Menurut Garena, spesifikasi RAM minimum yang dibutuhkan untuk bermain game ini adalah 1 GB, hingga 2 GB atau lebih untuk bisa bermain dengan kualitas grafis maksimal.

Mekanisme Permainan yang Ditingkatkan

Dari segi gameplay, Mobile Arena memiliki mekanisme yang lebih luas ketimbang kompetitornya.

Pertama, arena pertarungan 5 vs. 5 di Mobile Arena memiliki lebih banyak objektif untuk dimanfaatkan oleh setiap tim. Terdapat minion besar yang jika dibunuh akan memberikan XP dan gold. Lalu ada yang memberikan buff kepada seluruh anggota tim, hingga minion raksasa yang jika dibunuh akan memberikan buff kuat sekaligus aura yang juga memperkuat minion timmu.

Tidak hanya itu, di Mobile Arena juga terdapat fitur Arcana, atau dikenal sebagai Rune di League of Legends. Arcana ini bisa kamu beli menggunakan in-game currency untuk memperkuat heromu di arena pertarungan. Sesuai dengan levelnya, satu Arcana dihargai mulai dari 10-2000 gold.Baca juga: 5 Champion Mid-Lane League of Legends yang Cocok untuk Pemula


Terdapat banyak Arcana dengan efek yang berbeda-beda, misalnya Arcana untuk memperbesar attack damage, ability damage, movement speed, dan sebagainya. Fitur inilah yang membuat ranah kompetitif atau bermain di level tinggi semakin seru. Karena kamu bisa mengatur strategi secara matang dengan menyesuaikan hero dengan Arcana yang kamu miliki.

Bersiaplah untuk Panggung Baru Esports

Last but not least, jika kamu yakin terhadap kemampuanmu bermain MOBA di smartphone atau tablet, ini adalah saat yang tepat bagimu untuk terjun ke ranah yang lebih serius. Pasalnya, Garena sebagai penerbit di Indonesia sudah menyiapkan konsep-konsep turnamen untuk Mobile Arena.

Meskipun dari pihak Garena sendiri belum bisa menyampaikannya secara detil, namun mereka memberi gambaran kalau ranah esports Mobile Arena nantinya akan kurang lebih seperti game mereka yang lain, yaitu terdapat turnamen rutin antar kota yang kemudian akan disiarkan secara online oleh caster dari Garena.

Mengingat Garena telah sukses menyelenggarakan berbagai acara esports di Indonesia sebelumnya, saya rasa tidak ada salahnya bagimu untuk terjun serius di ranah Mobile Arena ketika telah rilis nantinya. Sambil menunggu, yuk daftarkan diri kamu segera di sini!Baca juga: Jadwal League of Legends Garuda Series (LGS) Summer 2017 Sudah Diumumkan!

Artikel Terkait

Tags: