Sambut Bulan Oktober, Apex Legends Hadirkan Rangkaian Event Terbarunya
article-banner
Sambut Bulan Oktober, Apex Legends Hadirkan Rangkaian Event Terbarunya
Aldo
Okt 02,2022
share
like

Menyambut datangnya bulan Oktober tahun ini, Apex Legends memberikan event terbariknya untuk dimainkan. Game yang dikembangkan oleh Electronic Arts (EA) itu menghadirkan event yang bernama Fight or Fright, yang akan dimulai pada tanggal 4 Oktober nanti, dan berjalan selama satu bulan penuh.

Pastinya akan ada banyak hal-hal yang berkaitan dengan Fight or Fright nanti. Yang pertama adalah kembalinya Shadow Royale yang sudah lama tidak dihadirkan. Ini merupakan bagian dari rangkaian event Fight or Fright, di mana pemain bisa melakukan petualangan dengan rekan-rekan yang lain.

Shadow Royale merupakan mode permainan di mana karakter yang kalian gunakan jika terbunuh oleh musuh akan hidup kembali dalam wujud bayangan. Kalian yang dalam mode bayangan mampu mengganggu musuh yang sedang memburu rekan yang lain.

Kalian bisa menyusuri dinding, melompat, menghidupkan kembali rekan, dan memberikan damage dari jarak dekat kepada musuh.

Menariknya, Shadow Royale ini bisa kalian mainkan di beberapa map lain, dan di mode permainan tertentu. Shadow Royale ini akan hadir setiap minggu selama event ini berlangsung, dan Apex Legends sudah memberikan jadwal dari Shadow Royale ini. Berikut adalah detail jadwalnya.

  • Shadow Royale di peta Olympus After Dark (4 Oktober hingga 11 Oktober).
  • Gun Run di Estates After Dark, Skulltown, dan Fragment East (11 Oktober hingga 18 Oktober).
  • Kontrol pada Lava Siphon, Barometer, dan Labs After Dark (18 Oktober hingga 25 Oktober).
  • Shadow Royale di Olympus After Dark (25 Oktober hingga 1 November).

Selain hal di atas, Apex Legends juga memberikan hal lain yang berkaitan dengan rangkaian event terbarunya ini, yaitu Fight or Fright Sale.

Di sini, kalian bisa mendapatkan beragam item yang berkaitan dengan event Fight or Fright. Mulai dari skin legends ataupun senjata, kosmetik dan aksesoris, bundle, serta item-item menarik lainnya.

Fight or Fright Sale ini akan tersedia di dalam in game store Apex Legends, yang di mana tentunya kalian harus memiliki tabungan untuk bisa membeli semua item-item yang disediakan pada event kali ini.

Bahkan, Apex Legends juga memberikan dua skin menarik untuk legends Voidwalker dan Noir, dimana keduanya sudah memiliki jadwal rilis tersendiri. Kalian tentunya bisa mendapatkannya pada tanggal 4 hingga 11 Oktober untuk Voidwalker, dan 11 hingga 18 Oktober untuk Noir.

Artikel Terkait

Tags:
Apex LegendsBerita